KPK Geledah Rumah Mantan Ketua Aspekindo

KPK Geledah Rumah Mantan Ketua Aspekindo

BANDARLAMPUNG, LAMPUNG SEGALOW – Komisi Pemberantas Korupsi (KPK), menggeledah kediaman Rusman Efendi di Dusun II Desa Tajimalela, Kalianda, Lampung Selatan.

KPK menggeledah kediaman Rusman Efendi yang merupakan mantan Ketua Aspekindo Lampung Selatan. Selain itu, Rusman juga dikenal oleh masyarakat merupakan orang kepercayaan dari Zainudin Hasan yang telah ditangkap KPK beberapa minggu lalu.

Baca Juga:   KAPOLRESTA APRESIASI AKSI UNJUK RASA ALIANSI LAMPUNG MEMANGGIL

Menanggapi hal itu, Ketua Aspekindo Lampung, Rio Gunawan membantah bahwa Rusman sebagai Ketua Aspekindo Lampung Selatan yang masih aktif. Ia menegaskan, Rusman Efendi yang merupakan mantan Ketua Aspekindo Lampung Selatan.

“Dia (Rusman) mantan Ketua Aspekindo Lampung Selatan periode sudah lama, jadi bukan rumah Ketua Aspekindo Lampung Selatan lagi,” jelasnya saat dihubungi reporter lampungsegalow.co.id via handphonenya, Rabu (5/9).

Baca Juga:   Tiru Perawatan Kecantikan Tradisional ala Bunga Jelitha

Sebelumnya, sebanyak 3 petugas Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) dan satu supir telah melakukan penggeledahan dikediaman milik Rusman Efendi.

Penggeledahan itu juga dibenarkan oleh Basri, Kepala Dusun II Desa Tajimalela, Kalianda, Lampung Selatan. Penggeledahan itu merupakan buntut dari tertangkapnya Bupati Lampung Selatan, Zainudin Hasan. (adm/rf)

 773 kali dilihat,  2 kali dilihat hari ini

Tags: , , , , , , , ,
banner 468x60

No Responses

Tinggalkan Balasan