Ultah Bhayangkara ke-73, Polresta Bandar Lampung Mengadakan Berbagai Macam Kegiatan

Ultah Bhayangkara ke-73, Polresta Bandar Lampung Mengadakan Berbagai Macam Kegiatan

BANDARLAMPUNG,LAMPUNG SEGALOW (21/6) –Masih dalam rangkaian menyambut Hari Bhayangkara ke-73, Personil Polresta Bandar Lampung dan Polsek jajaran bersama keluarganya melaksanakan olahraga bersama, seperti jalan santai dan senam aerobic serta berbagai kegiatan lomba seperti Sepak Bola, Bola Voli, Tarik Tambang dan tenis meja, kegiatan ini berlangsung di Satdion Pahoman Bandar Lampung, Jumat (21/06/2019).

 

Hadir dalam acara olahraga bersama tersebut Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Wirdo Nefisco, S.I.K.,M.Si. Waka Polresta Bandar Lampung AKBP Yudy Chandra Erlianto, S.I.K.M.H., Pejabat Utama Polresta Bandar Lampung dan seluruh Kapolsek jajaran, Ketua dan Wakil Ketua serta pengurus Bhayangkari Cabang Kota Bandar Lampung, beserta seluruh keluarga besar Polresta Bandar Lampung.

Baca Juga:   Polda Musnahkan Narkotika Bertepatan Hari Pahlawan

Kegiatan diawali dengan jalan santai, yang dilepas kapolresta Bandar Lampung ditandai dengan pengibasan bendera start di depan peserta gerak jalan nampak seluruh personil Polresta Bandar Lampung dan Polsek jajaran beserta keluarganya sangat antusias dan bersemangat saat mengikuti jalan santai kemudian kegiatan dilanjutkan dengan senam aerobic bersama yang dipandu instruktur senam.

Baca Juga:   Komunitas Gatam  Bike (KGB) Korem 043/Gatam, Gowes Keliling Kota Bandar Lampung.

 

Selesai senam aerobic para peserta disuguhi makananan bubur, soto dan sarapan lainnya seperti jajanan pasar jagung, kacang dan pisang rebus dan minuman mineral pelepas dahaga.

 

Kegiatan juga diramaikan dengan berbagai lomba, seperti lomba Sepak Bola antara Pejabat Utama Polresta melawan Para Kapolsek, Lomba Tarik Tambak Polwan melawan Bhayangkari , Voli, tenis meja dan Tarik Tambang.

 

Para peserta lomba begitu bersemangat dalam mengikuti setiap lomba karena dalam kegiatan ini, disediakan ratusan dorprize dengan hadiah utama berupa Lemari es , sepeda dan Televisi.

Baca Juga:   TMMD Ke-106 Tahun 2019 Kodim 0422/LB Resmi Dibuka Bupati Lampung Barat H. Parosil Mabsus. Spd

 

Kapolresta Bandar Lampung mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu rangkain kegiatan menyambut Hari Bhayangkara ke -73 yang diadakan Polresta Bandar Lampung serta kegiatan ini sebagai wujud rasa kebersamaan antar personil dengan seluruh keluarganya dan diharapkan dengan kegiatan ini Polresta Bandar Lampung bisa lebih solid lagi dan bersama-sama kita memeriahkan Hari Bhayangkara ke-73 tahun 2019 ini.(din/rf)

 944 kali dilihat,  2 kali dilihat hari ini

Tags: , , , , , , , , , ,
banner 468x60

No Responses

Tinggalkan Balasan