Eva Dwiana Ajak Kaum Milenial Untuk Lebih Mencintai Batik Lampung

BANDARLAMPUNG, LAMPUNG SEGALOW (05/11) – Ketua TP PKK Kota Bandarlampung Eva Dwiana mengajak masyarakat di daerah Lampung khususnya kaum Milenial untuk lebih mencintai batik Lampung.

Hal itu diungkapkan Eva usai menghadiri perlombaan event gebyar festival Bandarlampung di bundaran Tugu Adipura di Bandarlampung, Selasa (5/11/2019)

” mudah-mudahan kita masyarakat Lampung makin mencintai batik yang ada di Bandarlampung, dan ini juga bisa memotivasi anak muda bahwa batik kita cinta batik daerah kita sendiri, dan batik daerah kita sangat terkenal, ” katanya

Langkah selanjutnya, untuk menambah kecintaan generasi muda, bunda Eva berencana untuk membuat perlombaan membatik ditingkat sekolah.

” Batik Lampung diluar sangat dikenal, mulai dari pengerjaan dulu, nanti insyaallah tingkat sekolahan kita akan adakan perlombaan membatik Lampung, biar mereka makin cinta, dengan apa yang mereka bikin mereka pakai semua,” ujarnnya

Bunda Eva menambahkan akan menggunakan desain pemenang lomba desain batik di Gebyar Event Festival Bandarlampung sebagai seragam anggota PKK Kota Bandarlampung dan memungkikan untuk seragam batik sekolah. (din/rf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *