HUT AJI Akan Galang Dana

BANDARLAMPUNG, LAMPUNG SEGALOW – Malam puncak HUT Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Bandarlampung ke-24 akan diisi dengan cara menggalang dana untuk korban gempa bumi di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Acara akan dilaksanakan di Kafe Clary’s Hotel Andalas, Jalan Raden Intan Nomor, Enggal, Bandarlampung, Minggu (9/9).

“Para undangan yang hadir bisa kasih dana, atau barang. Nantinya, bantuan yang terkumpul akan disalurkan melalui AJI terdekat di Lombok,” kata Ketua AJI Bandarlampung, Padli Ramdan melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (8/9).

Selain penggalangan dana, lanjutnya, AJI juga akan mengumumkan peraih Penghargaan Saidatul Fitriah dan Kamaroeddin, serta pemenang kompetisi menulis isu sanitasi perkotaan. Untuk lomba menulis, AJI telah menyiapkan uang jutaan bagi para pemenang.

“Kita juga mengundang aktivis lembaga swadaya masyarakat (LSM), para komisioner lembaga independen, serta jurnalis. Kami mengharapkan kehadiran kawan-kawan semua,” ujarnya. (adm/rls/rf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *