
BANDARLAMPUNG, LAMPUNG SEGALOW – CALON Presiden nomor urut 1 Joko Widodo (Jokowi) merahkan Bandarlampung melalui acara jalan sehat, Sabtu (24/11).
Kegiatanyang digagas Tim Kampanye Daerah (TKD) Lampung tersebut diikuti 40 ribuan warga. Dalam acara itu, puluhan ribu warga datang memeriahkan serta melakukan jalan sehat dengan mengenakan baju merah.

Ketua Panitia Pelaksana Jalan Sehat Eva Dwiana mengatakan suksesnya acara jalan sehat merupakan hasil persiapan matang bersama TKD Lampung.
Menurut politisi PDIP Lampung ini, jalan sehat merupakan salah satu rangkaian acara penyambutan Jokowi ke Bumi Ruwa Jurai.
“Alhamdulillah, acara ini terselenggara dengan lancar dan sukses. Semua berkat doa dan dukungan teman-teman TKD Lampung,” kata Eva, usai acara jalan sehat di Tugu Adipura Bandarlampung.
Dia menjelaskan, ada sekitar 40 ribu sampai 50 ribu peserta yang mengikuti acara tersebut. Artinya, target yang di harapkan sesuai dengan realisasinya.
“Ada banyak peserta yang jelas sesuai dengan target yang kita pernah bilang. Namun, peserta datang pergi tidak berkumpul jadi satu. Kalau dijumlah ada sekitar 40 ribu peserta lebih,” tegas Eva.
Eva mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang mendukung acara tersebut. “Terimakasih kepada masyarakat yang telah datang dan ikut dalam rangkaian acara ini,” tuntasnya.(fry/rf)