Peduli Covid-19. BI, Baznas dan Masyarakat Sumbang Pemprov Ratusan Juta 2020-04-21 08:26:19

BANDARLAMPUNG,LAMPUNG SEGALOW (21/4)- Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) provinsi Lampung, Budiharto Setyawan, Selasa (21/04/2020), menyerahkan bantuan sosial dalam rangka penanganan Covid-19 di Lampun.
Bantuan tersebut berupa 41 wastafel Portable (16 unit wastafel 4 sisi, 25 unit wastafel 1 sisi) dan 15.000 masker kain.

Dalam rangkaian acara yang sama di Balai Keratun Kompleks Perkantoran Gubernur tersebut, sejumlah lembaga Lampung juga melakukan aksi yang sama.

Seperti Baznas Provinsi Lampung yang menyumbangkan dana sebesar Rp100 juta. Sedangkan bantuan APD dari Masyarakat Lampung Perantauan Peduli COVID-19 berupa Baju Coverall APD WP Ribstok reuse 300 buah dan sarung sepatu 300 buah, Masker N95 sebanyak 400 unit, Goggles 400 buah, dan Sarung tangan 1.000 pasang.

Ditemui usai giat tadi, Kepala Bank Indonesia Perwakilan Lampung, Budiharto menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan merupakan program sosial Bank Indonesia dalam rangka penanganan Covid-19 di Lampung.

“Ini merupakan program sosial Bank Indonesia, dan diharapkan Satgas Terpadu Covid-19 Provinsi Lampung membantu pendistribusiannya,” ujarnya. Budiharto juga menjelaskan bahwa pihaknya juga memberikan bantuan dalam bentuk sembako kepada pihak yang ekonominya terpengaruh akibat Covid-19.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Baznas Lampung, Abdurrahman menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan ini sebagai bentuk keperdulian Baznas Provinsi Lampung terhadap wabah pandemik Covid-19.

“Inilah bentuk partisipasi baznas provinsi Lampung terhadap penanggulangan covid-19 di Lampung. Dan kita berharap covid-19 ini segera berlalu,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Masyarakat Perantauan Jakarta yang juga Anggota DPR RI, Hanan A. Rozak menjelaskan bahwa masyarakat perantauan Jakarta berinisiasi membantu masyarakat terdampak Covid-19 di Lampung.

“Kami berkoordinasi untuk menghimpun kekuatan, untuk itu kami memberikan bantuan APD terutama bagi saudara kita sebagai garda terdepan dalam penanganan Covid-19,” jelas Hanan.(ve/rf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *