16 Oktober 2024

Pemprov Ajak Gebu Minang Bangun Lampung

Pemprov Ajak Gebu Minang Bangun Lampung

Ist.

BANDARLAMPUNG LAMPUNGSEGALOW — Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mengajak DPW Gerakan Ekonomi dan Budaya Minang (Gebu Minang) terus berpartisipasi dalam pembangunan di Provinsi Lampung. Ajakan tersebut dilontarkan Plt. Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Taufik Hidayat, dalam acara pelantikan DPW Gebu Minang Provinsi Lampung masa bakti 2018-2023 di Hotel Horison, Sabtu (17/2/2018). “Guna menyukseskan berbagai agenda pembangunan di Provinsi Lampung, saya mengharapkan kepada keluarga besar Gebu Minang Provinsi Lampung, agar dapat berpartisipasi sehingga berbagai pembangunan dapat berjalan dengan lancar,” ujar Taufik.

Taufik Hidayat, yang juga Kepala Bappeda (Badan Perencanaan Pembangunan Daerah) Provinsi Lampung itu menjabarkan sejumlah kemajuan yang telah dicapai Lampung. Di antaranya pembangunan daerah dan program pebangunan nasional yang ada di Lampung.

“Alhamdulillah, perlahan tapi pasti berbagai agenda pembangunan di Provinsi Lampung terus mengalami peningkatan. Peningkatan tersebut, seperti daya saing Provinsi Lampung dari peringkat 25 nasional pada tahun 2015 yang kini naik menjadi peringkat 11. Selain itu, pertumbuhan ekonomi Lampung selalu di atas rata-rata nasional dan tiga besar dalam regional Sumatera. “Beberapa program strategis nasional yang ditempatkan di Provinsi Lampung juga dilaksanakan dengan baik. Ini merupakan kepercayaan pemerintah pusat sekaligus upaya untuk mempercepat pembangunan dan daya saing Provinsi Lampung,” katanya.

Baca Juga:   WALIKOTA EVA DWIANA JENGUK KORBAN KEBAKARAN DAN BERI BANTUAN 10
JUTA

Terkait dengan capaian pembangunan tersebut, Taufik mengajak Gebu Minang terus berpastisipasi aktif dalam pembangunan. “Kepada pengurus yang terpilih, saya ucapkan selamat, semoga dapat mengemban amanah para anggota demi kemajuan organisasi dan juga dapat menjalankan amanah sesuai dengan visi dan misi organisasi. Pemerintah Provinsi Lampung berharap pelantikan ini dapat menjadi tonggak awal membangun organisasi yang demokratis, transparan dan bebas dari intrik.

Selain itu juga Pemrpov Lampung meminta agar pula terbebas dari intrest pribadi yang justru akan merugikan keberadaan organisasi yang harus konsisten terhadap ketentuan yang berlaku,” jelas Taufik.

Baca Juga:   Jalin Silaturahmi, AWPI Audiensi Bersama Dendenpom II/3 Lampung

Sementara itu, Ketua DPP Gebu Minang, Oesman Sapta Odang (OSO) mengatakan bahwa orang minang harus berani memberikan pikiran-pikiran yang cerdas dalam rangka membangun wilayah di mana tempat orang minang berdiri. “Mari kita satukan keluarga kita ini, untuk berbakti kepada di mana wilayah kita bertinggal dan bertempat,” katanya.

OSO menuturkan Gebu Minang di wilayah manapun berada, harus terus bangkit dengan mempersaudarakan para suku-suku lainnya di Indonesia. “Kita harus berbuat banyak untuk rakyat dan juga suku kita ketika harus berkonsultasi, komunikasi, bersama-sama dengan suku yang ada di mana tempat kita tinggal. Jadi tidak ada perbedaan antara suku lain dengan suku kita, maka itulah kebangkitan minang sekarang ini,” ujarnya.

Baca Juga:   Tradisi Ziarah Berikan Berkah Tersendiri Bagi Penjual Bunga Musiman dan Juru Parkir

Di tempat yang sama, Ginta Wiryasenjaya selaku Ketua DPW Gebu Minang menuturkan Gebu Minang memiliki tujuan meningkatkan perekonomian warga minang yang ada di Lampung. “Kami berharap kita semua di DPW Gebu Minang dapat bekerja sama. Gebu minang jangan dijadikan suatu ancaman. Jadikanlah gebu minang ini sebagai mitra, karena kami siap bekerja dengan hati yang tulus. Kami ingin meningkatkan perekonomian masyarakat minang yang ada di Lampung,” katanya.

Pada acara tersebut, juga dilaksankan penandatanganan MoU antara Gebu Minang Provinsi Lampung bersama Perguruan Tinggi Umitra dan IBI Darmajaya untuk sektor pendidikan. “Kita dapatkan bantuan 100 beasiswa dari Umitra dan 100 beasiswa dari Darmajaya, beasiswa ini diperuntukan untuk terutama orang-orang minang, karena pendidikan harus kita nomor satukan,” ujarnya. (RA)

 720 kali dilihat,  2 kali dilihat hari ini

Tags: , , , ,
banner 468x60

No Responses

Tinggalkan Balasan