Piala Asia: Kalahkan Thailand 2-1, Cina Melaju ke Perempat Final

LAMPUNG, LAMPUNG SEGALOW (21/1) – Timnas sepak bola Cina melaju ke babak perempat final setelah mengalahkan Thailand 2-1 pada babak 16 besar Piala Asia di Stadion Hazza bin Zayed, Al Ain, UEA, Minggu.

Thailand membuka keunggulan lewat gol Supachai Jaided lewat tendangan kaki kanannya memanfaatkan assist dari Thitipan Puangchan lewat tendangan sudut pada menit 31, demikian laman resmi AFC pada Minggu.

Lima menit setelah itu, Jaided memiliki kesempatan untuk menambah keunggulan Thailand namun tendangan kaki kanannya dari luar kotak penalti masih melenceng ke sisi kiri gawang.

Di awal babak kedua, Wu Lei, yang mendapatkan assist dari Gao Lin, belum mampu menjebol gawang Thailand ketika bola yang dia tendang dari dalam kotak melenceng ke kanan gawang.

© Copyright (c)foto

Menjelang turun minum, pemain Cina, Liu Yang mengancam gawang Thailand namun tendangannya dari luar kotak penalti mengirim bola jauh di atas gawang.

Skor 1-0 bertahan untuk keunggulan Thailand hingga turun minum.

Baru pada menit ke 67, Cina, lewat Xiao Zhi berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat tendangan jarak dekatnya.

Tak lama berselang, Chalermpong Kerdkaew membuat pelanggaran di dalam kotak penalti. Gao Lin tidak menyia-nyiakan kesempatan itu dan mengonversi hadiah penalti dari wasit untuk membalikkan kedudukan 2-1.

Tim asuhan pelatih Marcello Lippi itu berhasil mempertahankan keunggulannya hingga peluit panjang untuk meraih satu tiket ke perempat final Piala AFC (ls/rf)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *