
BANDARLAMPUNG LAMPUNG SEGALOW – Universitas Lampung (Unila) melakukan pembenahan diberbagai lini menuju Universitas terbaik di Indonesia. Mulai dari pengembangan infrastruktur hingga peningkatan kualitas sumberdaya manusianya.
Kasubbag Humas Badrul sapaan akrab menerangkan, “Tahun ini, Unila akan kembali melanjutkan pendirian rumah sakit pendidikan (RSP) setelah mendapat bantuan dana dari pemerintah Kota Bandarlampung,” ujarnya.
Mulai tahun ini juga, sambungnya, Unila tengah mengembangkan eksisting lahan parkir untuk kendaraan roda dua yang akan dipusatkan di sebelah kiri jalur masuk kampus di Jalan Soemantri Brojonegoro.
Menurutnya, Unila kini sudah berada di taraf nasional. Meskipun posisinya belum masuk 10 terbaik, namun sudah bisa menjadi kampus terbaik di Indonesia. Oleh karena itu mudah-mudahan siswa-siswi SMA yang berkunjung ke Unila bukan karena terpaksa melainkan tahu bahwa kampus ini sedang berbenah dan berkembang.
“Jika adik-adik memiliki keinginan untuk kuliah di sini karena sudah punya jurusan yang diminati, tak perlu jauh-jauh ke luar. Unila bisa jadi pilihan karena sudah terakreditasi A sehingga sudah tidak diragukan lagi alumninya saat memasuki dunia kerja,” paparnya.
Pada umumnya, kata dia, para siswa memiliki keinginan dan semangat tinggi untuk melanjutkan studi ke level universitas. Namun, sering kali informasi terkait pemahaman dunia kampus dan arah pendidikan belum bisa dipahami oleh kebanyakan palajar SMA. (*/RA)