EVA BUKA LIGA SANTRI PSSI PIALA KASAD TINGKAT KODIM 0410/KBL

EVA BUKA LIGA SANTRI PSSI PIALA KASAD TINGKAT KODIM 0410/KBL

BANDARLAMPUNG, LAMPUNGSEGALOW.CO.ID – Walikota Bandarlampung, Eva Dwiana membuka liga santri Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) piala Kepala Staff TNI Angkatan Darat (KASAD) Tahun 2022 tingkat Kodim 0410/Kota Bandarlamung di lapangan stadion pahoman. Sabtu (26/3).

Melalui Gelaran Liga Santri Piala Kasad Staf tingkat Kodim 0410/KBL Bersama Pemerintah Kota (Pemkot) dengan tema “Dari Pesantren Kita Bawa Garuda Terbang Tinggi” berharap akan muncul atlet-atlet muda berbakat dari para kalangan santri.

Walikota Bandarlampung, Eva Dwiana yang juga di dampingi Oleh Dandim 04101/KBL mengatakan, dari event Liga Santri PSSI Piala Kasad Tahun 2022 ini dijadikan sebagai momentum untuk meningkatkan kebersamaan, kerukunan, dan rasa persaudaraan antar seluruh peserta liga ini.

Baca Juga:   Pemkot Bandar Lampung Jalin Kerjasama Dengan 14 Rumah Sakit

“InsyaAllah, kedepan kita akan lebih besar lagi, supaya masyarakat Bandarlampung yang kemarin banyak vakumnya, sekarang kita gerakkan,” kata dia.

Eva juga berpesan kepada seluruh santri agar Sikap Dan Jiwa Seorang Santri dimana pun dia berada harus mencerminkan sikap dan jiwa ketauladanan bagi masyarakat lingkungan. Karena itu, dengan ilmu pengetahuan yang diperolehnya seorang santri harus mampu menjadi “Change Agent” bagi masyarakat.

“Harapan Kita Semua, Digelarnya Liga Santri Pssi Piala Kasad Tahun 2022, Mampu Meningkatkan Mutu Bermain Tim Sepak Bola Kita, Sehingga Pada Saatnya Nanti, Dapat Membawa Nama Harum Daerah Di Event Yang Lebih Besar Lagi,” Harap dia

Baca Juga:   IKB UBL Tebarkan Semangat Berbagi ditengah Pandemi Covid-19

Sementara, Kolonel INF Faisol Izuddin Karimi mengatakan, Dengan adanya Turnamen Sepak Bola Liga Santri yang kita laksanakan saat ini, merupakan tindak lanjut dari perintah kepala staf Angkatan Darat, Jenderal Tni Dudung Abdurachman S.E, M.M. untuk Merekrut Dan Menyeleksi Sekaligus Mempersiapkan santri-santri yang terbaik nantinya.

Di tempat yang sama, Dandim 0410/KBL juga menambahkan, Sesuai Dengan Mótto “Dari Pesantren Kita Bawa garuda terbang tinggi” oleh karenanya, pada kesempatan ini ia berpesan kepada seluruh pemain, wasit, pendukung dan semua pihak yang terlibat dalam turnamen ini untuk senantiasa Junjung Tinggi Sportifitas,Perhatikan Keamanan Selama pertandingan.

Baca Juga:   Herman HN Minta Satlinmas Lawan Politik Uang

Adapun Peserta Liga Santri Piala KASAD dengan jumlah 6 team yaitu, Kontingen Koramil 410-01/Pjg Ponpes Ar-Raudah,Kontingen Koramil 410-02/TBS Ponpes Irsyadul Ibad,Kontingen Koramil 410-03/TBU Ponpes Jabar An Nur,Kontingen Koramil 410-04/TKT Ponpen Riyadhus Sholihin,Kontingen Koramil 410-05/TKP Ponpes Al Hikmah,Kontingen Koramil 4110-06/KDT Ponpes Al Hikmah (KB/TSF/AA)

 978 kali dilihat,  2 kali dilihat hari ini

banner 468x60

No Responses

Tinggalkan Balasan